Bagaimana Cara Reset Printer Canon MP258 dengan kode Error 5200?
Biasanya ini terjadi karena kartrid yang dipasang tidak kencang atau memang kartride sudah dalam keadaan eror tapi masih bisa digunakan. ketika printer Canon MP258 ini dinyalakan, printer kelihatan normal. Tetapi setelah diperintah untuk print, maka error 5200 akan muncul. Sebenarnya gejala error 5200 pada printer Canon MP258 adalah permasalahan di Catridge Warna sudah tidak berfungsi secara normal. Biasanya cartridge jenis ini pada umumnya hanya mampu print sebanyak 3 - 4 Rim kertas ukuran A4 standard.
Namun kode 5200 pada kartrid tidak selalu kartrid eror dan harus diganti. Jika kamu mengalami hal demikian ikuti saja langkah-langkah dibawah ini.
Pertama ekan Tombol STOP/RESET dan tahan, kemudian tekan tombol POWER dan tahan
Tombol POWER masih ditekan, lepas tombol STOP/RESET, kemudian tekan tombol STOP/RESET 2 x dalam keadaan tombol power masih ditekan
Lepas kedua tombol secara bersamaan
Printer akan berproses beberapa saat (agak lama), kemudian LCD Panel akan menunjukkan angka NOL (0)
Jika langkah ini berhasil, komputer atau laptop yang kamu gunakan akan mendeteksi secara otomatis jika cartridge telah terinstal secara benar. langkah selanjutnya Tes print
Cara Kedua yang lebih mudah
- Nyalakan printer kemudian Jalankan printer untuk mencetak dokumen atau print test, tunggu sampai error 5200 akan muncul.
- Kemudian cabut kabel listriknya tanpa menekan tombol ON-OFF
- Buka katrid, Jika tidak bisa geser ketengah. tekan peniti kecil warna putih kemudian geser ke tengah.
- Lepas semua cartridge dan biarkan catrid tetap terbuka
- Hidupkan printer, head akan bergerak menabrak kiri kanan karena tutupnya masih terbuka lalu akan berhenti di tengah.
- Pasang kembali cartridge, dan tutup penutu printer kembali
- kemudian test printer
No comments:
Post a Comment